5 Kampus Seni Terbaik di Indonesia Versi Webometrics

Share

Di Indonesia, ada banyak pilihan untuk kuliah yang berkaitan dengan seni-budaya. Kuliah jurusan seni sangat cocok untuk kamu yang punya minat kuat dalam ekspresi kreatif, apresiasi terhadap keindahan dan kekayaan budaya, serta menyukai bereksperimen dan menjelajahi berbagai bentuk seni. 

Kamu yang memiliki kreativitas yang tinggi, menyukai estetika, dan merasa tertarik untuk memahami sejarah seni dan hal-hal di balik karya seni juga cocok untuk masuk kuliah seni. 

Nah, kalau kamu sedang mempertimbangkan institusi seni di dalam negeri, bisa melihat 5 daftar kampus seni terbaik di Indonesia menurut Webometrics. Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi di dunia melakukan penilaian seperti berikut: 

  • Kebudayaan Visibility/impact, pengaruh dari konten web dengan bobot sebesar 50 persen 

  • Excellence, publikasi ilmiah yang paling banyak disitasi 40 persen 

  • Transparency/Openness, yaitu para peneliti yang banyak disitasi dengan bobot 10 persen 

Apa saja kampus seni terbaik di Indonesia menurut Webometrics? Berikut daftarnya: 

 

1. ISI Denpasar 

Dalam laporan Webometrics, Institut Seni Indonesia Denpasar (ISI Denpasar) menempati urutan nasional ke-127 dari seluruh kampus di Indonesia. Kampus yang telah berdiri sejak tahun 2003 ini telah terakreditasi “A” berdasarkan Surat Keputusan Nomor 3/SK/BAN-PT/Akred/PT/I/2018 dari BAN PT.

ISI Denpasar memiliki dua fakultas, yaitu 

Fakultas Seni Pertunjukan dan Fakultas Seni Rupa dan Desain dengan jurusan sebagai berikut: 

1. Fakultas Seni Pertunjukan

  • Program Studi Seni Karawitan

  • Program Studi Tari

  • Program Studi Musik

  • Program Studi Seni Pedalangan

  • Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan

2. Fakultas Seni Rupa dan Desain Program Studi Desain Komunikasi Visual

  • Program Studi Seni Murni

  • Program Studi Kriya

  • Program Studi Film dan TV

  • Program Studi Desain Mode

  • Program Studi Animasi

  • Program Studi Fotografi

 

2. ISI Yogyakarta 

Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta menempati urutan ke-144. Kampus seni ini sudah ada sejak tahun 1984 dan menyelenggarakan pendidikan jenjang D3, D4, S1, S2 hingga S3 dengan berbagai bidang seni. 

1. Fakultas Seni Pertunjukan

  • Program Studi S1 Tari Jurusan

  • Program Studi S1 Seni Karawitan

  • Program Studi S1 Musik

  • Program Studi S1 Pendidikan Musik

  • Program Studi S1 Penciptaan Musik

  • Program Studi D4 Penyajian Musik

  • Program Studi S1 Teater

  • Program Studi S1 Program Studi S1 Seni Pedalangan

  • Program Studi S1 Pendidikan Seni Pertunjukan

 

2. Fakultas Seni Rupa

  • Program Studi S1 Seni Murni

  • Program Studi S1 Kriya

  • Program Studi D4 Desain Mode Kriya Batik

  • Program Studi S1 Desain Interior

  • Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual

  • Program Studi S1 Desain Produk

  •  Program Studi S1 Tata Kelola Seni

 

3. Fakultas Seni Media Rekam

  • Program Studi S1 Fotografi

  • Program Studi S1 Film dan Televisi

  • Program Studi D4 Animasi

 

3. ISBI Bandung

Bandung juga memiliki kampus seni terbaik, yaitu Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung. Kampus ini punya tiga fakultas dengan program studi sebagai berikut: 

1. Fakultas Seni Pertunjukan

  • Program Studi Seni Tari

  • Program Studi Seni Karawitan

  • Program Studi Seni Teater

  • Program Studi Angklung dan Musik Bambu

  • Program Studi Seni Tari Sunda

 

2. Fakultas Seni Rupa dan Desain

  • Program Studi Seni Rupa Murni

  • Program Studi Kriya Seni

  • Program Studi Tata Rias dan Busana

 

3. Fakultas Budaya dan Media Program Studi Antropologi Budaya

  • Program Studi Televisi dan Film

 

4. ISI Surakarta  

Menurut laporan Webometrics, Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta menempati urutan ke-207 tingkat nasional. ISI Surakarta memiliki dua kampus di wilayah Jawa Tengah, yaitu kampus lama di Kentingan, Solo dan di Mojosongo.

Kampus seni ini memiliki dua fakultas, yakni Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) dan Fakultas Seni Pertunjukan (FSP).

1. Fakultas Seni Rupa dan Desain

  • S1 Kriya

  • S1 Seni Murni

  • S1 Desain Interior

  • S1 Desain Komunikasi Visual

  • S1 Film dan Televisi  S1 Fotografi

  • D4 Desain Mode Batik

  • D4 Senjata Tradisional Keris

 

2. Fakultas Seni Pertunjukan

  • S1 Seni Karawitan

  • S1 Seni Pedalangan

  • S1 Tari

  • S1 Etnomusikologi

  • S1 Teater

 

5. Institut Kesenian Jakarta 

Institut Kesenian Jakarta (IKJ) berada di posisi ke-393 dalan rangking nasional. Kampus yang berlokasi di Pusat Kesenian dan Budaya Jakarta – Taman Ismail Marzuki ini telah melahirkan banyak seniman terkenal di Indonesia, dari sutradara, musisi, penari, penulis, hingga aktor ternama. 

Berikut daftar fakultas dan program studi di IKJ: 

1. Fakultas Film dan Televisi

  • S1 Televisi dan Film

  • D3 Televisi dan Film

2. Fakultas Seni Pertunjukan

  • S1 Seni Musik

  • S1 Seni Tari

  • S1 Seni Teater

  • S1 Etnomusikologi

 

3. Fakultas Seni Rupa dan Desain

  • S1 Desain Interior

  • S1 Desain Komunikasi Visual

  • S1 Desain Produk/Mode dan Busana

  • S1 Kriya Seni

  • S1 Seni Rupa Murni

 

Menggali Kekayaan Budaya dan Kreativitas dengan Kuliah Seni

Kuliah seni tidak hanya tentang menggambar atau melukis. Kamu akan belajar lebih dalam untuk memahami, menghargai, dan mengekspresikan keindahan. 

Selain itu, kuliah seni dapat membantu mengembangkan keterampilan kreatif, melatih berpikir out of the box, mengekspresikan ide secara visual, dan menciptakan karya yang unik. 

Karena seni memiliki kekuatan untuk menginspirasi, kamu juga akan belajar memahami dan menghargai karya seni dari berbagai budaya dan latar belakang. Dengan itu, kita dapat membuka pikiran untuk perspektif yang beragam.

Seni juga sering kali menjadi sumber inspirasi untuk inovasi dan penciptaan baru di berbagai bidang. Dengan kuliah seni, kamu juga bisa mengembangkan diri untuk mengeksplorasi ide-ide baru dan menciptakan solusi kreatif untuk tantangan yang kompleks.

Untuk prospek karier pun tergolong beragam. Lulusan kuliah seni bisa bekerja di banyak bidang, dari desainer, kurator, aktor, sutradara, penulis naskah, produser, seniman, hingga tenaga pengajar.

~Afril

Lihat Artikel Lainnya

Scroll to Top
Open chat
1
Ingin tahu lebih banyak tentang program yang ditawarkan Sinotif? Kami siap membantu! Klik tombol di bawah untuk menghubungi kami.