Setelah lulus SMA, tujuannya tentu saja kuliah. Pertanyaannya, apakah kamu ingin kuliah di dalam negeri atau luar negeri? Jika di luar negeri, tentu saja ada persiapan belajar yang harus kamu lakukan selama di SMA.
Karena proses penerimaan mahasiswa di luar negeri berbeda dengan di dalam negeri, tentu saja persiapan belajar kamu juga khusus dan berbeda. Tujuannya, agar kesempatan untuk diterima di universitas impian di luar negeri bisa tercapai.
Berikut adalah persiapan belajar di SMA jika berniat kuliah di luar negeri, sejak kelas X hingga kelas XII.
Persiapan Belajar di Kelas X
Semester 1
Meskipun baru mulai masuk ke dunia SMA, tetapi kamu sudah harus mulai melakukan persiapan jika ingin kuliah di luar negeri. Persiapan yang harus dilakukan adalah:
-
Mulailah menentukan minat dirimu dalam belajar. Dengan begitu, kamu bisa memilih jurusan yang sesuai dengan minat tersebut. Pelajari berbagai jurusan yang sesuai dengan minat yang kamu miliki.
-
Setelah mengetahui jurusan yang ingin dituju, mulailah memilih beberapa opsi universitas di luar negeri dan pilihan negaranya. Buat perbandingan pro dan kontra dari tiap-tiap universitas dan negara yang ingin kamu tuju.
-
Mulai mencari tahu mengenai persyaratan pendaftaran masuk ke universitas tersebut. Jika kamu ingin masuk lewat jalur beasiswa, cari tahu juga persyaratannya.
- Jangan malas untuk mengikuti kegiatan di sekolah, seperti organisasi, ekstrakurikuler, atau bahkan lomba-lomba.
Semester 2
-
Setelah bisa mulai menyesuaikan diri dengan suasana belajar di SMA, mulailah fokus dengan prestasi akademik yang kamu miliki. Terutama untuk mata pelajaran yang relevan dengan jurusan yang kamu minati saat kuliah di luar negeri nanti.
-
Mulai lebih fokus untuk belajar bahasa Inggris, jika negara yang kamu tuju memiliki bahasa utama tersebut. Namun, jika universitas yang dituju mengharuskan kamu untuk bisa menguasai bahasa negara mereka, maka kamu juga harus mulai mempelajarinya.
-
Tak ada istilah terlalu dini untuk mulai belajar tes akademik, seperti SAT. Bagi kamu yang belum tahu, Scholastic Aptitude Test atau SAT adalah tes masuk yang digunakan oleh perguruan tinggi dan universitas di Amerika Serikat untuk menilai kecakapan bahasa Inggris calon mahasiswanya.
Meskipun memiliki prestasi bukan sebuah keharusan untuk mendaftarkan diri di universitas luar negeri, tetapi jika kamu memilih jalur beasiswa, seperti Beasiswa Indonesia Maju, maka memiliki prestasi menjadi syarat wajib bagi para pendaftar.
Persiapan Belajar di Kelas XI
Semester 1
-
Kamu harus lebih fokus untuk mengejar prestasi, baik prestasi akademik dan nonakademik.
-
Mulai lakukan persiapan tes bahasa yang akan kamu jalani nanti saat akan mendaftar kuliah di luar negeri. Beda negara, maka beda tes bahasa yang akan dijalani, yaitu sebagai berikut:
-
Bahasa Inggris: IELTS atau TOEFL iBT
-
Bahasa Korea: TOPIK
-
Bahasa Jepang: JLPT
-
Bahasa China: HSK
-
Bahasa Prancis: DELF dan DALF
-
Bahasa Jerman: TestDaf
-
Jika kamu masih merasa bingung dengan syarat pendaftaran kampus impian, maka berkonsultasilah dengan ahli, seperti alumni atau lembaga konsultasi beasiswa, untuk mendapatkan bimbingan dokumen pendaftaran.
Semester 2
-
Mulai secara intensif melakukan persiapan tes bahasa yang akan dijalani nanti. Lebih sering melakukan latihan soal dan melakukan bimbingan dengan ahlinya.
-
Jangan lupa juga untuk mulai lebih fokus melakukan persiapan tes akademik yang akan diperlukan nanti. Misalnya, A Level, SAT, EJU, dan sebagainya.
-
Meski masih ada waktu setahun lagi, tetapi tidak ada salahnya jika kamu mulai menyusun CV dan esai yang nanti akan dikirimkan dalam dokumen pendaftaran ke universitas di luar negeri.
Persiapan Belajar di Kelas XII
Semester 1
-
Berbagai berkas administrasi yang diperlukan untuk mendaftar kuliah di luar negeri harus sudah mulai kamu persiapkan. Jangan menunda-nundanya lagi.
-
Mintalah surat rekomendasi dari guru atau pembimbing, sesuai dengan yang diperlukan oleh universitas sebagai syarat mendaftar sebagai mahasiswa baru.
-
Jangan ragu untuk mengambil tes bahasa yang resmi agar kamu tahu kesulitan apa yang akan dihadapi dan bagaimana cara mengatasinya.
-
Selain itu, ambil juga tes akademik resmi yang sudah dipersyaratkan oleh universitas luar negeri yang kamu tuju.
Semester 2
-
Finalisasi dokumen pendaftaran yang akan kamu kirimkan ke universitas tujuan di luar negeri. Cek lagi jangan sampai ada dokumen yang salah atau tertinggal.
-
Mulailah mendaftar melakukan pendaftaran, baik lewat jalur biasa atau beasiswa, ke universitas-universitas luar negeri yang menjadi tujuanmu.
-
Melakukan latihan wawancara. Mintalah bantuan teman atau keluarga untuk berlatih agar kamu memiliki persiapan saat melakukannya nanti, baik secara online atau offline.
-
Jika kamu dinyatakan lolos, selamat! Sekarang saatnya untuk mulai mengurus visa, akomodasi perjalanan, dan berbagai persiapan keberangkatan lainnya. Petualanganmu belajar di negeri orang akan segera dimulai.
Itulah persiapan belajar selama di SMA untuk kamu yang ingin kuliah di luar negeri. Mungkin sedikit lebih repot jika dibandingkan dengan kuliah di dalam negeri. Namun, semua usaha yang kamu lakukan pasti akan terbayar setelah merasakan serunya kuliah di luar negeri, apalagi jika kamu masuk ke universitas impian.
~Febria