Saat anak menginjak bangku SD, biasanya orang tua mulai memasukkan anaknya ke berbagai jenis les selain les bimbingan belajar atau bimbel. Salah satu alasannya karena orang tua ingin membekali anaknya dengan berbagai ilmu yang akan bermanfaat untuknya di masa depan.
Selain itu, les bisa menjadi aktivitas yang bisa membantu anak mempelajari hal baru, pengalaman baru, serta mendorong perkembangan motoriknya. Apalagi les juga bisa menggali minat anak sehingga mampu mengarahkan dan mengembangkan potensinya.
Berikut adalah jenis les terbaik yang bisa dilakukan anak selain bimbel.
1. Les Bahasa Asing
Studi juga menunjukkan bahwa anak-anak lebih cepat belajar dan menguasai bahasa baru lebih cepat daripada orang dewasa. Jadi, les bahasa asing akan sangat berguna bagi anak, terutama jika orang tua ingin anaknya sekolah atau kuliah ke luar negeri.
Selain bahasa Inggris, bahas asing lain yang juga bisa dipelajari anak adalah bahasa Jepang, Mandarin, dan sesuai kebutuhan. Namun, utamakan bahasa inggris agar saat anak lebih besar, dia akan lebih mudah untuk memperdalam ilmu bahasa Inggris yang dimilikinya.
2. Les Olahraga
Jika anak termasuk anak yang aktif secara fisik, maka les olahraga menjadi les terbaik yang bisa dilakukannya. Beberapa les olahraga yang disarankan untuk anak SD adalah:
-
Renang
-
Sepak bola
-
Badminton
-
Tenis
Selain energi anak juga akan tersalurkan dengan baik lewat les olahraga ini, dia juga akan memiliki banyak teman baru dan belajar bekerja sama dengan orang lain.
3. Les Tari
Ada beragam jenis kursus menari yang dapat diberikan anak sesuai keinginannya. Misalnya, tari balet, modern dance, hingga tarian tradisional. Tentu saja tiap pilihan ada kelebihan dan kekurangannya, serta tingkat kesulitannya masing-masing.
Jika ditekuni, les menari yang dilakukan anak sejak SD ini bisa menjadi bekal kemampuan menarinya hingga besar. Bahkan, jika anak masih terus les menari hingga besar, bukan tidak mungkin dia masuk ke sanggar-sanggar yang suka mengikuti kompetisi tari berskala internasional.
4. Les Musik dan Olah Vokal
Jika sejak kecil, anak mulai menunjukkan hobinya bermain alat musik (mainan) dan bernyanyi, maka les musik dan olah vokal menjadi pilihan yang tepat untuk mengembangkan minatnya.
Untuk alat musik, beberapa les musik yang disarankan oleh para ahli untuk tumbuh kembang anak adalah:
-
Piano
-
Biola
-
Gitar dan bas
-
Drum
Selain bisa membantu mengembangkan motorik anak, les musik dan olah vokal juga bisa mendorong anak untuk mengekspresikan diri.
5. Les Bela Diri
Jika orang tua menganggap bahwa kemampuan bela diri menjadi salah satu kemampuan yang penting untuk anak, maka les bela diri sangat tepat untuknya. Dengan begitu, anak dapat meningkatkan keterampilan fisik, serta rasa disiplin, fokus, dan percaya dirinya.
Berikut beberapa rekomendasi les seni bela diri yang bisa dipilihkan untuk anak:
-
Taekwondo
-
Karate
-
Pencak silat
-
Judo
-
Aikido
6. Les Menggambar atau Melukis
Jika anak senang menggambar atau sudah minta dibelikan alat melukis, mengapa tidak sekalian memasukkannya ke les menggambar atau melukis? Artinya, anak sudah memiliki bakat atau minat yang sebaiknya diasah sejak kecil.
Apalagi untuk pelukis profesional, dibutuhkan teknik tertentu dan harus dilatih secara terus menerus. Untuk membuat gambar atau lukisan yang bagus, dibutuhkan latihan dan teknik yang tidak mudah.
Semua itu akan dipelajari anak jika dia mengikuti les menggambar atau melukis. Manfaat lain les ini adalah akan melatih imajinasi anak dan kemampuan visual anak menjadi lebih baik.
7. Les Public Speaking
Jika anak senang bicara dan terlihat berani melakukannya di depan umum, maka kemungkinan besar dia memiliki kemampuan public speaking yang sebaiknya diasah sejak dini.
Selain meningkatkan kemampuan komunikasi anak, les ini juga dapat membantunya untuk lebih kreatif, percaya diri dan membuat lingkungan sosial baru dengan minat serupa.
8. Les Memasak
Anak suka membantu memasak di rumah? Bahkan, suka meminta untuk masak makanan favoritnya sendiri? Mungkin sudah waktunya dia ikut les memasak untuk anak. Ini adalah kelas les yang seru dan menyenangkan bagi anak, apalagi jika dia memang suka masak.
Saat les masak, anak dapat belajar meningkatkan kreativitas, mengetahui tentang nutrisi-nutrisi pada makanan, dan belajar hidup sehat melalui makanan yang dimakan dan dimasaknya sendiri.
Jika anak laki-laki juga ingin les masak, jangan dilarang, ya. Tidak ada yang salah jika anak laki-laki memasak karena profesi chef juga kebanyakan diisi oleh kaum adam.
9. Les Coding atau Programming
Jika anak sejak kecil sudah piawai menggunakan gadget, mungkin anak cocok untuk dimasukkan ke les coding atau programming. Jenis les ini juga termasuk investasi jangka panjang untuk keahlian anak di masa depan.
Pesatnya perkembangan teknologi di abad ke-21, membuat kursus coding atau programming menjadi cara sempurna untuk memastikan anak bisa bertahan di pasar kerja dan teknologi dengan baik ke depannya.
Beberapa manfaat anak ikut les ini adalah:
-
Mengenal dunia teknologi dengan lebih baik
-
Belajar menemukan solusi dan memecahkan masalahnya sendiri
-
Meningkatkan kreativitas dan mampu berinovasi
-
Menumbuhkan rasa semangat dan percaya diri
Itu beberapa jenis les yang cocok untuk anak SD selain bimbel. Namun, jangan sampai les ini membuat anak jadi kekurangan waktu untuk belajar pelajaran di sekolah, ya. Tetap utamakan sekolah.
~Febria